Kedalaman atau perspektif memberikan kesan tiga dimensi pada karya dua dimensi, yaitu pada karya fotografi dengan menimbulkan ilusi jarak antar elemen dan frame. Unsur utama dalam komposisi ini merupakan perspektif.

Dalam dunia seni rupa, istilah perspektif berasal dari bahasa Italia yakni Prospettiva yang berarti gambar pandangan. Maka dari itu perspektif berarti cara melihat suatu benda atau alam dengan teknik tertentu, yang kemudian diaplikasikan ke bidang gambar (kertas dan kanvas).

Perspektif dalam fotografi adalah perubahan bentuk, ukuran, dan kedalaman bidang yang relatif akibat perbedaan cara pandang antara objek dan kamera. Dengan kata lain, perspektif dalam fotografi ialah cara bagaimana sebuah objek tiga dimensi dibekukan menggunakan kamera menjadi gambar dua dimensi sehingga karya foto yang diciptakan mempunyai dimensi atau volume.

Dengan adanya teknik perspektif penggambaran suatu objek akan terlihat lebih bervolume, tidak datar, dan terciptanya sebuah ruang. Perkembangan perspektif sebagai ilmu pengetahuan dimulai pada zaman Renaissance. Paolo Uccello (1397-1475) telah menghabiskan begitu banyak waktu untuk mempelajarinya.

Jenis perspektif

1. Perspektif Satu Titik Lenyap

Perspektif 1 titik hilang berarti gambar perspektif yang terjadi saat sebuah objek dilihat dengan garis pusat pandangan tegak lurus terhadap salah satu permukaannya. Sistem perspektif ini digunakan untuk menggambar obyek atau benda dilihat tepat di depan mata.

2. Perspektif Dua Titik Lenyap

Perspektif dua titik hilang menggambarkan objek dengan menggunakan dua titik hilang yang terletak berjauhan di sebelah kanan dan kiri pada garis cakrawala (objek atau benda dilihat dari samping atau sudut.

3. Perspektif Tiga Titik Lenyap

Seperti dua titik lenyap hanya ditambah satu titik lenyap di bawah horizon.


Teman-teman ingin membuat Buku Tahunan Sekolah tapi tidak mau ribet? Atau ingin foto bersama grup/geng/sahabat-sahabat kalian? Tenang kami Retina Production dapat membantu teman-teman untuk pembuatan Baju Angkatan dan Buku Tahunan Sekolah mulai dari proses awal konsep hingga dengan cetak. Kami juga memiliki studio foto jika kalian ingin foto bersama sahabat-sahabat kalian atau bahkan foto di outdoor, kami juga bisa. Sehingga teman-teman tidak perlu ragu untuk menuangkan ide ataupun pemikiran teman-teman, kami akan bantu mewujudkannya agar dapat menghasilkan hasil foto yang memorable bagi teman-teman.

Demikianlah artikel ini kami buat berdasarkan referensi akurat yang telah kami analisa dan ringkas kembali sehingga dapat mudah dibaca serta bermanfaat untuk para pembaca.

Hubungi Retina Production jika membutuhkan jasa/layanan di bidang multimedia.

Retina Production, “We Make Your Moment Last Forever”

Kontributor : Thalia Ayu S